Sabtu, 20 Mei 2023

4 Resep Sate Daging Sederhana Nan Lezat Bisa Dimasak Di Rumah

Tidak ada yang dapat mengalahkan kelezatan sate yang dipanggang dengan sempurna. Aroma harum bumbu rempah yang terbakar, daging yang lezat, dan sensasi manis-gurih yang meleleh di lidah membuat sate menjadi hidangan yang sangat populer di Indonesia dan di seluruh dunia. Namun, Anda tidak perlu pergi ke restoran atau warung sate untuk menikmati hidangan ini, karena Anda dapat dengan mudah membuat sate yang lezat di rumah sendiri. Dalam artikel ini, kami akan berbagi beberapa resep sate rumahan yang tidak hanya mudah diikuti, tetapi juga menghasilkan sate yang sama enaknya dengan versi yang dijual di luar sana. Segera siapkan tusuk sate Anda dan bersiaplah untuk merasakan kenikmatan khas sate dalam kenyamanan rumah Anda sendiri.

1. Resep Sate Sapi Rumahan

resep sate

 Bahan
: Daging dan hati sapi secukupnya

Bahan bumbu halus:

  • 3 bawang putih
  • 4 bawang merah
  • 4 butir merica
  • 8 butir ketumbar
  • 1 sdt garam
  • 8 sdm kecap manis


Cara Membuat :

  1. Campur daging dan hati sapi bersama kecap dan bumbu halus
  2. Diamkan selama 15 menit
  3. Bakar dengan bara arang secara merata.
  4. Sajikan dengan kecap manis dan potongan bawang merah, cabai, serta tomat.



2. Resep Sate Maranggi

sate maranggi

 

Bahan:

  • 500 gram daging sapi, potong dadu
  • 3 sdm minyak sayur
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdm air asam jawa
  • Garam secukupnya
  • Bahan olesan dari campuran margarin dan kecap


Bumbu halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 50 gram gula merah
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 ruas jempol lengkuas


Bahan untuk sambal:

  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 3 butir bawang merah, iris kasar
  • Cabai rawit sesuai selera
  • Garam dan gula secukupnya
  • Kecap manis secukupnya


Cara Membuat:

  1. Campur potongan daging dengan bumbu halus dan bahan lainnya, aduk rata
  2. Remas-remas sebentar, diamkan minimal 1 jam
  3. Tusuk-tusuk daging dengan tusuk sate
  4. Siapkan panggangan, panggang sate sampai matang dengan sesekali diolesi campuran margarin dan kecap.
  5. Campur semua bahan sambal, sajikan.



3. Sate Daging Giling

Resep sate daging giling dibuat dengan daging giling, bukan seperti sate umumnya sate yang dagingnya dipotong-potong terlebih dahuluy. Karena berasal dari daging giling, dagingnya benar-benar lembut. Cara membuatnya pun ternyata sangat sederhana untuk dibuat. Anda tak perlu khawatir dengan bahan-bahannya yang tidak rumit dan mudah didapatkan.

sate daging giling

Bahan:


  • 250 gram daging sapi (haluskan)
  • 1/2 butir telur kocok
  • 1/2 sdt lada hitam
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm serundeng kelapa
  • Garam dan kaldu sapi secukupnya


Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan dalam wadah, aduk rata
  2. Ambil sekitar 1 sdm adonan, kepalkan pada tusuk sate.
  3. Panggang menggunakan teflon sampai matang.
  4. Sajikan dengan kecap manis, irisan bawang merah, cabai, dan jeruk nipis.


4. Resep Sate Klopo Daging

Beda dengan sate pada umumnya, sate klopo daging menggunakan metode dimana  potongan daging terlebih dulu dicampur racikan bumbu dan kelapa parut, baru ditata dalam tusukan sate dan dibakar. Konon kalau ingin menikmati kuliner ini, kamu harus ke Surabaya langsung. Tapi tidak lagi, buat sendiri saja di rumah dengan resep praktis di bawah ini.

resep sate klopo daging

 


Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • Tusuk sate secukupnya
  • 1/2 buah kelapa parut


Bumbu marinasi:

  • 3 cm kunyit bakar
  • 5 bawang putih
  • 8 bawang merah
  • 1 sdm ketumbar
  • 1/2 sdt jintan
  • 75 gr gula merah
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur


Bumbu kacang:

  • 100 gram kacang tanah
  • 2 sdm bawang putih goreng
  • 3 sdm bawang merah goreng
  • 5 cabai merah besar
  • 3 buah kemiri
  • 1 sdm gula merah
  • Garam secukupnya
  • 350 ml air


Bahan pelengkap:

  • Bawang merah
  • Lontong
  • Cabai rawit
  • Jeruk limau dan jeruk nipis

BACA JUGA :

Daftar Tips Membuat Daging Empuk Pakai Bahan Alami,Bisa Juga Untuk Daging Kurban
Harga Daging Sapi Kualitas 1 Seluruh Pasar Tradisional Provinsi di Indonesia
Syarat Hewan Kurban Sesuai Sunnah dan Syariat Islam 


Cara Membuat:

  1. Celup air sebentar tusuk satenya supaya saat membakar sate, tusuk sate tidak gosong.
  2. Potong dadu daging, lalu tusuk dengan tusuk sate, 1 tusuk isi dengan 4 potong daging sapi, lakukan sampai habis.
  3. Bumbu marinasi: haluskan bawang putih, bawang merah, kunyit, jintan, ketumbar, gula merah, garam, dan kaldu jamur
  4. Tambahkan kelapa, remas-remas pada daging yang sudah dipotong, biarkan semalaman agar bumbu merasuk simpan di kulkas.
  5. Tusuk sate daging pada tusukan sate.
  6. Bakar sate pada pan anti lengket atau bisa bakar di arang
  7. Bumbu kacang: haluskan kacang, bawang putih, bawang merah, cabai merah, dan kemiri.
  8. Masak dalam panci, tambahkan air secukupnya, aduk-aduk agar bumbu tidak gosong
  9. Tambahkan garam, kaldu jamur dan gula merah, Koreksi rasa
  10. Sajikan sate klopo dengan bahan pelengkap lontong, bawang merah, dan cabai rawit.




Admin